Fungsi Fitur End-to-End di Aplikasi WhatsApp

By Iveta Rahmalia, Minggu, 18 Februari 2018 | 07:34 WIB
Fitur end-to-end di Aplikasi WhatsApp (Iveta Rahmalia)

Jadi, kita tak perlu khawatir jika data kita akan disadap.

O iya, disadap itu maksudnya ada orang lain yang mendengarkan atau merekam informasi atau pembicaraan orang lain dengan sengaja, tanpa sepengetahuan orangnya.

BACA JUGA: 3 Cara Agar Bentuk Tulisan di Whatsapp Lebih Menarik 

Wah.. berbahaya sekali, ya, teman-teman.

Dengan fitur ini, diharapkan tidak ada siapa pun yang menyadap pembicaraan kita, bahkan pihak WhatsApp sekalipun.

Tidak Hanya Data Chatting

Kerennya lagi, end-to-end ini tidak hanya tersedia untuk mengamankan data chatting dua orang saja, tapi juga berlaku untuk voice call, voice note, group chat, dan layanan WhatsApp lainnya.

Intinya, WhatsApp memberikan perlindungan penuh bagi penggunanya lewat fitur Enkripsi End-to-End.

BACA JUGA: Cara Membuat Jadwal Kirim Pesan Otomatis di Whatsapp

Sumber: Nextrend