Cara untuk Mengirim Chat WhatsApp Tanpa Harus Menyimpan Nomor

By Iveta Rahmalia, Minggu, 25 Februari 2018 | 09:50 WIB
2 WhatsApp dalam 1 Smartphone (Iveta Rahmalia)

Bobo.id - Aplikasi WhatsApp kini telah didownload lebih dari satu miliar pengguna Google Play Store.

Soalnya, aplikasi ini memiliki pengoperasian yang cenderung lebih mudah dibandingkan dengan aplikasi sejenisnya.

BACA JUGA:  7 Tips dan Trik Canggih Grup Whatsapp

Pertama, unduhlah atau download aplikasi dari pihak ketiga bernama Click2Chat - Send, Translate & Clean WhatsApp.

Setelah diunduh, kemudian buka aplikasinya dan pilih nomor telepon dengan kode berdasarkan negara (untuk Indonesia pilih +62).

2 WhatsApp dalam 1 Smartphone (Iveta Rahmalia)

Masukkan nomor telepon beserta pesan singkat dan klik Send Now.

Setelah kita mengirimnya, maka tampilan akan teralihkan secara otomatis ke chat WhatsApp.

2 WhatsApp dalam 1 Smartphone (Iveta Rahmalia)

Nah, dari sini kita bisa melakukan chat seperti biasanya, tanpa perlu menyimpan kontak yang ada.

Mudah kan?

BACA JUGA: 3 Cara Agar Bentuk Tulisan di Whatsapp Lebih Menarik 

(Hesti Puji Lestari)