Memiliki Jaring yang Lengket dan Kuat, Inilah Bahan yang Digunakan Laba-Laba untuk Membuatnya

By willa widiana, Rabu, 7 Maret 2018 | 09:53 WIB
Bahan Inilah yang Digunakan Laba-Laba untuk Membuat Jaring (willa widiana)

Bobo.id – Teman-teman mungkin pernah melihat jaring laba-laba yang berwarna putih di pohon atau sudut rumah.

Ternyata, laba-laba menggunakan bahan ini untuk membuat jaring.

Protein

Di dalam tubuh laba-laba itu ada beberapa jenis zat kimia, salah satunya adalah protein.

Zat kimia bernama protein ini punya tugas yang berbeda-beda.

Pada tubuh manusia, protein bisa menjadi sumber tenaga dan makanan bagi otak.

Namun, di tubuh laba-laba, protein bisa menjadi bahan untuk membuat jaring.

BACA JUGA: Laba-laba Merak Suka Menari

Cair Jadi Keras

Protein yang ada di tubuh laba-laba berbentuk cair.

Namun, ketika dikeluarkan, cairan protein itu akan berubah jadi seperti benang.

Para ilmuwan menyebut protein yang sudah menjadi benang dengan sebutan sutera.