Berbagai Menu Sarapan dari 7 Negara di Dunia

By Yomi Hanna, Rabu, 14 Maret 2018 | 05:52 WIB
Berbagai menu sarapan di dunia (Hanna Vivaldi)

Bobo.id - Sarapan adalah salah satu aktivitas yang penting di pagi hari.

Sebab, menurut penelitian, sarapan itu berhubungan dengan kecerdasan mental yang memberi nilai positif pada aktivitas otak kita.

Otak menjadi cerdas, peka, dan lebih mudah berkonsentrasi. Bahkan, sarapan juga dapat membuat seorang anak untuk selalu berpikir positif, ceria, dan semangat.

Tidak hanya di Indonesia, negara lain juga melakukan aktivitas penting ini untuk memulai hari mereka.

Hanya saja, variasi menu sarapannya belum tentu sama dengan yang ada di Indonesia.

Nah, di bawah ini ada beberapa menu sarapan dari berbagai negara di dunia. Ada apa saja, ya?

BACA JUGA : Ternyata 7 Makanan di Sekitar Kita Ini Sulit Dicerna Tubuh

1. Prancis

Menu sarapan orang Prancis sedikit lebih simpel dibandingkan dengan negara lainnya.

Orang Prancis hanya mengonsumsi kopi dan baguette atau croissant untuk menu sarapannya.

Biasanya mereka akan mencelupkan baguette atau croissant tersebut di dalam kopi.

2. Turki