Bobo.id – Teman-teman pasti ingin memiliki rambut panjang, tebal, dan sehat.
Namun, pernahkah Teman-teman merasa rambut Teman-teman lama panjangnya?
Kira-kira, kenapa rambut kita lama panjangnya?
Sebenarnya, pertumbuhan rambut pada setiap orang itu berbeda-beda.
Namun, perubahan lingkungan bisa membuat rambut kita rusak, sehingga rambut kita pun tumbuh lebih lama.
Lalu, apa lagi yang membut rambut kita sulit tumbuh?
BACA JUGA: Kuku Jari Tangan dan Kaki, Mana yang Lebih Cepat Panjang?
1. Tegang
Tidak hanya tubuh, ternyata rambut kita juga bisa tegang.
Jika Teman-teman mengikat, mengepang, dan menguncir rambut terus menerus, pertumbuhan rambut akan terganggu.
Hal ini dikarenakan rambut perlu bernapas untuk tumbuh panjang.
2. Tidak Lembap
Rambut kering dan rapuh merupakan salah satu penyebab pertumbuhan rambut kita menjadi terhambat.
Karena itu, penting untuk menjaga kelembapan rambut dan kulit kepala kita dengan bahan-bahan alami.
Selain melembapkan, bahan alami juga bisa membantu memperkuat akar dan meningkatkan pertumbuhan rambut.
BACA JUGA: Mengapa Alis Tidak Bertambah Panjang seperti Rambut?
3. Memotong Rambut Secara Rutin
Memotong rambut terlalu sering, ternyata dapat membuat rambut kita sulit mengalami pertumbuhan rambut baru.
4. Pemilihan Makanan
Tidak hanya lingkungan, makanan juga bisa memengaruhi kesehatan rambut kita, lo!
Orang yang suka mengonsumsi makanan yang kaya gizi cenderung memiliki rambut yang sehat.
Jika Teman-teman memiliki masalah rambut cepat rontok, maka itu menjadi salah satu tanda bahwa Teman-teman harus mengonsumsi makanan yang kaya vitamin dan protein.
O iya, Teman-teman juga harus mengatur pola makan dengan baik.
BACA JUGA: Jika Tidak Dipotong, Apakah Rambut akan Tumbuh Terus Hingga Tidak Terbatas?
5. Menyisir Rambut Saat Basah
Rambut dalam keadaan basah cenderung lebih rapuh dibandingkan saat kering.
Menyisir rambut saat basah akan membuat akar rambut menjadi rusak dan patah.
Jadi, hindari menyisir rambut yang basah dengan gerakan terburu-buru.
Rambut yang masih basah sebaiknya di sisir secara perlahan menggunakan sisir bergigi jarang.
Itulah beberapa hal yang membuat rambut kita lama panjangnya!