Salju Oranye Turun di Negara-Negara Eropa Timur, Apa Sebabnya?

By Cirana Merisa, Senin, 26 Maret 2018 | 10:03 WIB
Pasir terbawa oleh angin lalu bercampur dengan salju dan hujan yang turun. (Cirana Merisa)

Bobo.id – Baru-baru ini, peristiwa unik terjadi di Eropa Timur, tepatnya di Rusia, Bulgaria, Ukraina, Rumania, dan Moldova.

Di negara-negara itu, muncul salju berwarna oranye, seperti tanah di Mars.

Beberapa foto di media sosial menunjukkan gambar pegunungan yang diselimuti salju dengan perpaduan warna merah dan cokelat.

Wah, salju kan putih, kenapa bisa berwarna oranye, Bo?

BACA JUGA: Bentuk Kepingan Salju Ternyata Berbeda-beda, Lo!

Nah, ternyata penjelasannya sederhana, teman-teman.

Fenomena ini disebabkan oleh badai pasir yang bertiup dari gurun Sahara dan bercampur dengan salju serta hujan.

Jadi, pasir-pasir yang berwarna kecokelatan itu terbawa oleh angin dan terangkat sampai ke atmosfer Bumi.

Bahkan pasir dan debu itu terlihat dari satelit NASA sedang melayang-layang di atmosfer.

Di situlah, pasir-pasir itu turun bersama dengan salju dan terbagi-bagi ke beberapa tempat.

BACA JUGA: Apakah Ada Salju di Indonesia?

Pasir yang terbawa oleh angin ini lebih banyak daripada salju dan hujan yang turun.