Kehidupan Isaac di Universitas Cambridge terganggu saat ada wabah mematikan pada tahun 1665. Universitas itu ditutup sementara.
Isaac Newton kembali ke rumah keluarganya di Woolsthorpe, Lincolnshire. Di rumahnya yang tenang inilah Isaac Newton melakukan banyak penelitian dan percobaan.
Ia memikirkan gagasan tentang gravitasi saat ada buah apel yang jatuh di sekitar tempat tinggalnya itu.
BACA JUGA: Wabah Maut Hitam yang Mematikan
Principia
Pemikiran Isaac Newton tertuang dalam sebuah buku berjudul Philosophie Naturalis Principia Mathematica, yang lebih dikenal dengan Principia.
Buku ini sangat terkenal pada zamannya dan mendapat penilaian sebagai buku ilmiah terbaik yang pernah ditulis.
BACA JUGA: Sejarah Buku dari Masa ke Masa
Sir Isaac Newton
Isaac Newton mendapat gelar Sir dari Ratu Anne pada tahun 1705. Sir Isaac Newton adalah orang pertama yang mendapatkan gelar ksatria dari bidang ilmiah.
Ilmuwan ini wafat pada tanggal 31 Maret 1727. Ia dimakamkan dengan upacara besar di Westminster Abbey.
Prestasi Isaac Newton tergambar di batu nisannya yang bergambar teleskop, perapian, prisma, uang logam, tata surya, angka matematika dan buku.