Nah, saat kita melakukannya, gerakan tersebut bermanfaat untuk memperkuat koordinasi motorik halus.
Terutama pada jari-jari dan telapak tangan kita.
2. Menambah Wawasan
Dari bentuk squishy yang bermacam-macam, kita juga jadi belajar sesuatu, lo.
Misalnya bentuk dan nama-nama dari buah, sayur, aneka roti, tokoh kartun, dan lainnya.
Tanpa sadar wawasan kita sudah bertambah dengan cara yang menyenangkan.
BACA JUGA : Membedakan Mainan LOL Surprise Asli dan Palsu ala Kak Ria Ricis
3. Melatih Komunikasi
Nah, saat suka bermain squishy, biasanya kita akan berkenalan dengan teman-teman lainnya yang juga senang dengan mainan ini lewat instagram atau pun youtube.
Saat menemukan teman baru, tentunya kita akan memulai komunikasi dengan mengajak mereka berkenalan, menanyakan banyak hal seputar squishy, mengomentari unggahan teman dan banyak hal lainnya.
Tentunya akan melatih kita dalam bersosialisasi dengan orang lain, bukan?
Jangan lupa, saat kita berkomunikasi, gunakan bahasa yang sopan, ya! Hi… hi…
4. Menyalurkan Emosi Negatif
Bermain squishy juga bisa menyalurkan emosi negatif kita.
Misalnya saat kita marah atau resah, coba, deh, meremas atau memijit squishy.
Kekesalan dan emosi negatif lainnya pun bisa berkurang bahkan menghilang.
BACA JUGA : Injit Injit Semut, Lagu Daerah yang Dijadikan Permainan