Lomba Menulis Cerita Bobo Friends' Story Misteri Buku Hitam (5)

By Iveta Rahmalia, Kamis, 19 April 2018 | 08:28 WIB
Bobo friends story (Iveta Rahmalia)

Selim Bahadur menulis dengan jelas apa yang ia dan para prajurit Turki temukan di tugu batu dekat desa Stregoicavar.

Ada sebuah lubang gelap di tanah, di dekat tugu itu. Lubang itu adalah gerbang bawah tanah sarang si monster katak.

Penduduk purba desa itu dan penyihir Xuthltan  percaya bahwa gerbang kerajaan monster di bawah tanah akan terbuka pada malam Supermoon.

Monster itu lalu akan keluar dari gerbang, mencari makanan berupa hewan-hewan ternak di sekitar tugu batu.

1. Tuliskanlah satu alinea (kira-kira 4-5 kalimat) yang menggambarkan salah satu dari tema di bawah ini : 

  1. Pak Logan menemukan naskah kuno berisi catatan tentang monster yang muncul di Tugu Batu Segi Delapan. Seperti apakah bentuk naskah kuno itu?
  2. Dahulu kala, di dekat Tugu Batu Segi Delapan, ada lubang yang adalah gerbang menuju ke sarang monster di bawah tanah. Seperti apakah bentuk gerbang itu? 

2. Nama para pemenang lomba Bobo Friends’ Story - Misteri Buku Hitam 05 akan diumumkan di Bobo No. 05/XLVI  terbit 10 Mei 2018.