Yuk, Cari Tahu Keistimewaan Paruh Burung Tukan!

By Felixia Amanda, Sabtu, 21 April 2018 | 08:12 WIB
Burung tukan, burung yang memiliki paruh besar dan istimewa (Felixia Amanda)

Bobo.id – Burung tukan toco atau Ramphastos toco hidup di hutan hujan Amerika Selatan.

Burung ini memiliki daya tarik loh di kebun binatang karena termasuk salah satu burung yang paling populer di dunia.

Burung tukan toco ini merupakan hewan omnivora dan di alam bebas burung berparuh besar ini dapat hidup mencapai 20 tahun.

Wah, lama juga ya?

Memiliki Paruh yang Besar

Burung tukan coco memiliki paruh yang sangat besar dibandingkan dengan paruh burung yang lain yang seukuran dengan tubuhnya.

Umumnya, paruh burung ini memiliki warna yang beragan dan berwarna terang.

BACA JUGA: 5 Burung Berparuh Unik

Burung ini memiliki bulu berwarna gelap kecuali pada bagian lehernya.

O iya, panjang tubuh burung ini sekitar 65 sentimeter dengan panjang paruh sekitar 20 sentimeter.

Paruh yang Istimewa

Paruh burung tukan yang besar, panjang, dan berwarna-warni ini digunakan sebagai alat makan.