Banyak yang Suka Tanaman Janggut Dewa, Siapa Saja?

By Aan Madrus, Senin, 23 April 2018 | 09:45 WIB
Burung membuat sarang dari tanaman janggut dewa (Aan Madrus)

Laba-Laba, Kumbang, Tungau, dan Ular

Bentuk tanaman janggut dewa yang seperti benang kusut, membuat beberapa jenis binatang senang bersarang di sela-sela helaiannya.

Antara lain laba-laba, kumbang, tungau dan kadang-kadang ular.

Namun, tungau tanah dan ular juga dapat bersarang di sana, jika panjangnya sampai menyentuh tanah.

Karenanya, untuk menghindari tungau tanah dan ular, kolektor tanaman janggut dewa secara rutin memotong tanaman ini agar tidak sampai menyentuh tanah.

BACA JUGA: Kesumba Keling, Tanaman Pewarna Lipstik

Burung

Binatang lain yang menyukai tanaman ini adalah beberapa jenis burung.

Mereka memotong helaian janggut dewa lalu menyusunnya menjadi sarang.

Di sanalah burung-burung itu bertelur dan membesarkan anaknya.

Foto: Creative Commons