Desa Å, Salah satu Tempat dengan Nama Terpendek di Dunia

By Aan Madrus, Kamis, 26 April 2018 | 06:04 WIB
Rumah Penduduk di Desa Å (Aan Madrus)

Bobo.id - Di dunia ada beberapa tempat yang memiliki nama hanya terdiri dari satu huruf saja.

Tempat itu berupa desa, kota, sungai, gunung, bukit, dan lain-lain.

Mereka dikelompokkan sebagai tempat dengan nama terpendek di dunia, salah satunya adalah desa Å.

BACA JUGA:Terdiri dari 58 Huruf, Nama Desa Ini Panjang Sekali!

Desa Tua

Å adalah sebuah desa tua di wilayah Moskenes, Norwegia.  Å terletak di ujung selatan kepulauan Lofoten.

Desa Å sudah ada sejak abad ke-16. Awalnya desa itu bernama Aa, artinya sungai kecil.

Pada tahun 1917 ada reformasi bahasa Norwegia yang mengubah tulisan aa menjadi å, yaitu huruf a dengan bundaran kecil di atasnya. 

Sejak itu desa Aa menjadi desa Å.

Dalam bahasa Norwegia, Å diucapkan “O”.

BACA JUGA: Desa Gedong yang Sepi

Desa Wisata