Wah, Laba-laba Ini Hidup Hingga Usia 43 Tahun!

By willa widiana, Rabu, 2 Mei 2018 | 07:54 WIB
Laba-laba ini hidup hingga usia 43 tahun! (willa widiana)

Bobo.id – Laba-laba merupakan hewan berkaki delapan yang cukup unik, karena bisa mengeluarkan jaring dari tubuh bagian belakangnya.

Namun, di sini Bobo akan membahas laba-laba yang hidup hingga usia 43 tahun.

Tua sekali, ya?

Kira-kira, laba-laba jenis apa yang bisa hidup hingga puluhan tahun?

Gaius villosus

Laba-laba yang hidup hingga usia 43 tahun itu adalah laba-laba Gaius villosus.

Laba-laba ini bisa hidup puluhan tahun, karena tinggal di penangkaran untuk diteliti.

Seperti kita tahu, hewan yang hidup di penangkaran biasanya hidup lebih lama daripada hewan yang hidup di alam liar sendirian.

Penelitian terhadap laba-laba ini sudah dilakukan di North Bungulla Reserve, Australia sejak tahun 1974.

BACA JUGA: Colossus, Laba-Laba Raksasa yang Mematikan

Serangan Tawon

Menurut para peneliti di penangkaran, laba-laba ini mati karena ada tawon parasitoid yang menyuntikkan telurnya ke dalam tubuh laba-laba.