Mausoleum Halicarnassus, Keajaiban Dunia Zaman Kuno

By Sylvana Toemon, Rabu, 2 Mei 2018 | 09:15 WIB
Lukisan Mausoleum oleh Ferdinand Knab (Sylvana Toemon)

Bobo.id – Kata mausoleum sekarang diartikan sebagai makam yang megah dan indah. Kata ini berawal dari makam  Mausolus di abad ke-4 SM.

BACA JUGA: Jejak Kota Bawah Tanah di Turki

Penguasa di Persia

Mausolus adalah penguasa di Caria, daerah yang menjadi bagian Persia. Ibu kotanya bernama Halicarnassus.

Daerah ini sekarang menjadi bagian dari negara Turki yang bernama Bodrum.

Mausolus memerintah dari tahun 377 sampai 353 SM. Awalnya Mausolus adalah gubernur provinsi dari kekaisaran Persia seperti ayahnya.

Ia kemudian memisahkan diri dan mendirikan kerajaan merdeka.

BACA JUGA: Patung Zeus di Olympia

Makam Raja yang Megah

Kerajaan yang dipimpin Mausolus ini berkembang menjadi kerajaan yang kaya.

Mausolus kemudian ingin membuat makam yang super megah untuk dirinya serta ratunya.

 Mausolus ingin makamnya akan mengingatkan dunia akan kekayaan dan kekuasaannya.