Bobo.id - Sebagian dari teman-teman pasti sudah menonton Avengers: Infinity War.
Yap, aksi dari berbagai Superhero dalam film itu memang keren dan seru!
Karena kerennya film ini, teman-teman mungkin tertarik untuk membeli mainannya.
Eits, ternyata kita tidak perlu membeli mainan atau action figure mahal-mahal, lo.
Kita bisa membuat superhero sendiri dari benda-benda di sekitar kita dengan paduan gambar.
Seperti yang dilakukan seniman asal Vietnam, Nguyen Quang Huy ini.
Kakak berusia 25 tahun ini menggemari berbagai jenis komik dan suka menggambar.
Melalui tangannya yang kreatif, Ngunyen berhasil membuat ilustrasi Captain America dan kawan-kawan jadi super unik.
Ia menggabungkan ilustrasi yang dibuatnya dengan benda yang bisa ditemui sehari-hari. Mulai dari cabai, minyak urut, sampai buah-buahan.
Yuk, lihat hasilnya!
Captain America
Apa yang unik dari ilustrasi ini? Yap, tameng sang Captain! Tamengnya diganti dengan tutup balsam dari Vietnam. Namanya pun berubah jadi Captain Vietnam. Hi hi hi