Foto Antariksa Terlihat Berwarna dan Indah, Ternyata Begini Aslinya

By Yomi Hanna, Kamis, 24 Mei 2018 | 17:00 WIB
Penggabungan tiga galaksi ini dinamakan Tinker Bell kosmis. (ESO)

Kalau Jauuuh…

Kalau benda antariksanya dekat, tinggal jepret.

Kalau jauuuh banget, bagaimana? Teleskop menangkap sinyal dari benda-benda antariksa yang amat sangat jauh.

Dari sinyal itu, terkumpul data-data.

Data-datanya berupa angka dan grafik. Ajaibnya, angka dan grafik itu tetap bisa dijadikan foto indah, lo!

BACA JUGA : Ternyata, Bumi Juga Bercahaya Jika Dilihat dari Antariksa!

Dari Grafik ke Gambar

Bagaimana caranya mengubah data angka dan grafik menjadi foto yang indah?

Para astronom bekerjasama dengan para animator yang biasa disebut space artist.

Pertama-tama, astronom meneliti dulu data-datanya.

Lalu, mereka menjelaskan pada animator. Nah, animator kemudian membuat gambarnya dan bahkan animasinya!

Seru, ya, mewarnai foto-foto antariksa!

Foto-foto antariksa yang berwarna-warni bikin kita semakin tertarik ingin mengetahui tentang antariksa. Betul, kan?

BACA JUGA : Apakah Astronaut Mengalami Mabuk Perjalanan Saat ke Antariksa?

Lihat video ini juga, yuk!

 (Teks : Lita Maha)