Ikan Trout, Ikan Air Tawar yang Mirip Salmon dan Suka Berkamuflase

By Felixia Amanda, Minggu, 10 Juni 2018 | 12:52 WIB
Ikan Trout (Creative Commons)

Ikan trout biasanya hidup di air dingin yang memiliki suhu 10 sampai 16 derajat celcius.

Di setiap lingkungan yang berbeda, ikan trout memiliki warna dan pola yang berbeda juga lo!

Kebanyakan warna dan pola ikan ini terbentuk sebagai kamuflase mereka terhadap lingkungan.

Warna dan pola ikan ini akan berubah ketika ikan berpindah ke habitat yang berbeda.

BACA JUGA: Ikan Gurami, Awalnya Hanya Boleh Dinikmati Kalangan Kerajaan

Wah, unik bukan?

Kebiasaan Ikan Trout

Makanan ikan trout adalah serangga air, ikan kecil, krustasea, lintah, cacing, dan makanan lainnya.

Namun, makanan yang paling disukai ikan ini adalah serangga air.

Ikan ini bertelur diantara musim gugur dan musim semi.

Biasanya, ikan trout akan meletakkan telur mereka di atas kerikil.

Manfaat Ikan Trout