Bisakah Kita Kentut Tanpa Sadar Saat Tidur? Ini Penjelasannya

By Cirana Merisa, Senin, 2 Juli 2018 | 11:30 WIB
Kita bisa kentut tanpa sadar saat tidur. (Public Domain)

Bobo.id – Saat kita tidur, mungkin kita bergerak atau bahkan melakukan sesuatu tanpa kita sadari.

Bisa saja kita mendengkur, mengigau, menggertakkan gigi, atau bahkan berjalan sambil tidur.

Nah, selain itu, ada juga, lo, orang yang kentut saat tidur. Kok bisa, ya?

BACA JUGA: Hewan Juga Kentut, tapi untuk Tujuan yang Berbeda-beda, Apa Saja?

Otot Beristirahat

Saat kita tidur, sebenarnya hampir semua otot kita tidak bekerja.

Kecuali otot yang mengendalikan mata, sistem pernapasan, dan sistem pencernaan.

Otak kita walaupun tetap bekerja saat tidur, tapi tidak seaktif saat kita bangun.

Jantung kita juga akan seperti otak, bekerja tapi tidak begitu aktif.

BACA JUGA: Kentut Astronot di Ruang Angkasa Bisa Membuat Ledakan

Otot Sfingter

Di bagian bawah tubuh kita, ada otot yang dinamakan otot sfingter yang berbentuk seperti cincin.