Apakah Tahi Lalat yang terasa Gatal Termasuk Normal? Ayo Cari Tahu!

By willa widiana, Sabtu, 7 Juli 2018 | 10:30 WIB
Tahi lalat (Creative Commons)

Bobo.id – Tahi lalat merupakan salah satu tanda lahir yang ada di kulit kita. Tahi lalat biasanya berwarna cokelat atau hitam.

O iya, tahi lalat ada yang rata dengan kulit dan ada yang menonjol.

Beberapa orang suka mengeluh dengan tahi lalat yang terasa gatal. Apakah tahi lalat yang gatal itu termasuk normal?

Ternyata, ada beberapa hal yang membuat tahi lalat terasa gatal.

BACA JUGA:Tidak Hanya Faktor Keturunan, Inilah Penyebab Munculnya Tahi Lalat

1. Produk Berbahan Kimia

Tahi lalat bisa terasa gatal saat terkena bahan kimia, baik yang ada di losion, sabun, detergen, maupun bahan kimia yang ada di pakaian.

O iya, tahi lalat yang terlalu sering bergesekan dengan pakaian juga bisa terasa gatal, lo, teman-teman.

Tahi lalat yang terasa gatal saat terkena bahan kimia tidak perlu terlalu dikhawatirkan. Kita cukup menghentikan penggunaan produk yang mengandung bahan kimia.

BACA JUGA:Ternyata 4 Faktor Ini Penyebab Tahi Lalat Muncul di Tubuh Kita

2. Gejala Kanker Melanoma

Rasa gatal pada tahi lalat juga bisa menjadi salah satu tanda kanker melanoma. Namun, tahi lalat yang menjadi gejala kanker melanoma biasanya dibarengi tanda-tanda lain.

Misalnya, tahi lalat yang gatal berubah warna dan terus membesar setiap harinya. Tahi lalatnya terasa sakit dan mengeras.

Jika rasa gatal pada tahi lalat disertai dengan tanda-tanda lain, seperti di atas, kita harus segera memeriksakannya ke dokter.

Itulah beberapa hal yang membuat tahi lalat terasa gatal.

Lihat video ini juga, yuk!