Gurita Peramal Pertandingan Piala Dunia Akhirnya Dijadikan Makanan

By Cirana Merisa, Kamis, 5 Juli 2018 | 16:00 WIB
Rabiot si gurita selalu meramal hasil pertandingan dengan tepat. (via Kompas.com)

Bobo.id – Teman-teman tahu seekor gurita asal Jepang bernama Rabiot?

Yap, benar! Rabiot merupakan seekor gurita peramal di Piala Dunia 2018.

Ramalannya Rabiot selalu tepat, lo, tapi sayangnya, Rabiot dilaporkan mati.

Wah, kira-kira kenapa, ya? Kita cari tahu, yuk!

BACA JUGA: Unik! 3 Hewan Ini Bisa Meramal Pertandingan Sepak Bola

Ditangkap oleh Nelayan

Pada 18 Juni 2018 lalu, seorang nelayan sedang bekerja di lepas pantai Obira, Hokkaido.

Nelayan yang bernama Kimio Abe itu berhasil menangkap seekor gurita yang cukup besar.

Pak Abe sendiri merupakan seorang nelayan yang biasa menjual hasil tangkapannya ke pasar di daerah sana.

BACA JUGA: Cleopatra, Tapir yang Bisa Meramal Hasil Pertandingan Piala Dunia 2018

Meramal Pertandingan

Setelah ditangkap, Pak Abe membuat percobaan menarik dengan si gurita itu.