Saraf optik adalah kumpulan sel-sel saraf. Fungsinya membawa pesan dari mata ke otak.
Badan bening adalah bagian terbesar dari mata. Di dalamnya, ada gel yang disebut humor vitreous.
BACA JUGA: Tanaman Air Mata Pengantin, Si Bunga Cantik yang Suka Merambat
2. Bagaimana Mata Bekerja?
Cahaya pertama kali masuk melewati kornea. Kornea meneruskan cahaya ke lensa.
Dari lensa, cahaya masuk melewati badan bening, lalu terus ke retina. Di retina, cahaya diubah menjadi sebuah pesan.
Pesan itu lalu diantar oleh saraf optik ke otak. Nah, otak lalu menerima pesan itu dan akhirnya kita bisa tahu apa yang kita lihat.
3. Warna Mata
Sama seperti rambut dan kulit, mata juga memiliki pigmen melanin atau zat warna. Pigmen melanin terdapat di iris.
Iris mata yang berwarna hitam dan cokelat, artinya memiliki pigmen melanin yang lebih banyak. Sementara mata biru dan hijau memiliki pigmen melanin lebih sedikit.
BACA JUGA: Tidak Punya Mata tapi Bisa Melihat, Pernah Lihat Hewan Ini?
4. Mata Biru