Bobo.id – Laba-laba yang biasa kita lihat adalah hewan yang hidup di darat.
Namun, tahukah, teman-teman? Ternyata di laut juga ada laba-laba, lo.
Kok, bisa, ya?
Antropoda Laut
Yap, hewan yang satu ini mirip sekali dengan laba-laba yang biasa kita lihat karena memiliki kaki-kaki yang banyak.
Hanya saja, hewan ini hidup di laut dan disebutlah ia laba-laba laut.
Nama lainnya adalah Pantopoda atau Piknogonida, yang merupakan antropoda laut kelas Picnogonida.
BACA JUGA : Ternyata, Telur Laba-laba Itu Ada yang Berwarna Cerah Seperti Permen
Hidup di Berbagai Belahan Dunia
Hewan ini banyak ditemukan di berbagai belahan dunia.
Mulai dari Australia, Selandia Baru, dan pantai Pasifik Amerika Serika, Laut Mediterania dan laut Karibia, Kutub Utara dan Selatan.
Sebagian besar laba-laba laut hidup di kedalaman yang relatif dangkal, tapi mereka dapat tumbuh besar di perairan dengan kedalaman 7.000 meter (23.000 kaki) dan hidup di kedua habitat laut dan muara.
Hewan ini sering bersembunyi di bawah bebatuan dan di antara ganggang yang ditemukan di sepanjang garis pantai.
BACA JUGA : Ternyata Bukan Serangga, Inilah Fakta Unik Seputar Laba-Laba