Tak Banyak yang Tahu, 5 Hal di Tubuh Ini Ternyata Ada Fungsinya!

By Yomi Hanna, Rabu, 11 Juli 2018 | 11:00 WIB
Muscae volitantes (Creatve Commons)

Bobo.id – Ada banyak hal yang terdapat di tubuh kita.

Mulai dari bagian yang sangat penting, sampai bagian yang terlihat tidak penting dan tak ada fungsinya sama sekali.

Namun, tahukah, teman-teman? Ternyata ada beberapa bagian di tubuh kita, yang dianggap tidak penting, justru memiliki fungsi tertentu, lo.

Apa saja bagian tubuh itu, ya?

BACA JUGA : 4 Tips Jaga Kesehatan Tubuh Saat Peralihan Musim Agar Tidak Sakit

1. Usus Buntu

Banyak yang menganggap bahwa usus buntu ini tidak memiliki manfaat apapun bagi tubuh kita.

Usus buntu dikatakan hanyalah berupa “sisa” dari proses evolusi manusia.

Namun, akhir-akhir ini, ditemukan bukti baru yang menunjukkan bahwa usus buntu mungkin berperan dalam meningkatkan jumlah bakteri baik dalam tubuh kita.

Meski ada saatnya kalau usus buntu terasa sakit, terpaksa harus dioperasi atau dihilangkan dari tubuh.

Ini tidak akan memberi efek yang berbahaya bagi kita.

BACA JUGA : Dianggap Tidak Ada Manfaatnya, Inilah 5 Fakta Seputar Organ Usus Buntu