Mulai dari Album Foto Sampai Buku, 5 Benda Ini Ada di Dalam Ponsel

By Cirana Merisa, Sabtu, 14 Juli 2018 | 15:15 WIB
Kita bisa mencari informasi dari ponsel. (Yomi Hanna/Bobo.id)

BACA JUGA: Yuk, Jauhi Ponsel Saat Tidur, untuk Menghindari 3 Bahaya Ini!

4. Buku Bacaan

Sama seperti koran dan majalah, buku-buku bacaan juga sudah mulai tergantikan oleh ponsel.

Kita bisa dengan mudah membaca cerita dalam wujud buku digital.

Kita tak perlu lagi membawa buku ke mana-mana, apalagi kalau buku itu tebal dan berat.

Cukup bawa ponsel pintar, kita sudah bisa membaca buku yang kita sukai.

BACA JUGA: Hindari Hal-hal Ini untuk Mencegah Baterai Ponsel Kembung

5. Buku Tulis

Mungkin di sekolah, teman-teman masih menggunakan tulis untuk mencatat dan mengerjakan soal.

Namun, ternyata ada, lo, beberapa sekolah yang sudah mengurangi penggunaan buku tulis.

Sebagai gantinya, mereka menggunakan ponsel atau gadget lain untuk mencatat pelajaran di kelas.

Tentu saja, penggunaan ponsel di kelas itu pasti diatur oleh guru dan tidak dipakai untuk bermain atau membalas pesan di kelas.

BACA JUGA: Etika Menggunakan Ponsel, Sudahkah Kamu Lakukan?

Lihat video ini juga, yuk!