Dekat Api Abadi Mrapen untuk Asian Games, Ada 2 Objek Wisata Seru, lo!

By Cirana Merisa, Selasa, 24 Juli 2018 | 12:00 WIB
Api mrapen. (Kompas.com)

Bobo.idAsian Games 2018 akan berlangsung kurang dari sebulan lagi, tepatnya pada 18 Agustus sampai 2 September 2018 nanti.

Di acara pembukaan Asian Games, pasti akan dilakukan tradisi yang sudah dilakukan sejak Asian Games pertama kali diselenggarakan di India pada 1951 lalu.

Tradisi itu adalah menyalakan api Asian Games.

Setiap kali Asain Games diadakan, api akan dibawa dari India ke negara-negara tuan rumah Asian Games, termasuk juga Indonesia.

Api Asian Games dari India sudah sampai ke Indonesia dan sudah disatukan dengan api abadi Mrapen di Jawa Tengah.

Selain api abadi Mrapen, ada apa lagi, ya, di objek wisata itu? Cari tahu, yuk!

BACA JUGA: Mengapa Api Asian Games 2018 Dibawa dari India dan Digabungkan dengan Api dari Mrapen?

Api Abadi

Api abadi Mrapen merupakan salah satu tempat wisata yang banyak dikunjungi orang.

Letaknya di tepi Jalan Purwodadi-Semarang, sekitar 26 kilometer dari Kota Purwodadi.

Sesuai dengan namanya, api ini tidak pernah padam walaupun diguyur hujan deras.

Api abadi itu merupakan sebuah fenomena geologi yang berasal dari perut Bumi dan keluar dari sela-sela bebatuan.

BACA JUGA: Api Abadi Mrapen Akan Dipakai Jadi Api Asian Games, Berikut 5 Faktanya

Kolam Air Hangat

Di sebelah tempat api abadi ini, ada sebuah kolam air hangat, bahkan selalu mengeluarkan gelembung seperti air mendidih.

Kolam air hangat ini dinamakan Kolam Sendang Dudo.

Karena air hangat di sana merupakan air alami, maka kolam itu sering dijadikan tempat berendam para wisatawan.

Air hangat di kolam itu juga dipercaya bisa menyembuhkan berbagai penyakit kulit.

Uniknya, kalau kita menyulut gelembung air dengan api, maka api bisa menyala di atas permukaan air.

BACA JUGA: Selama di Perjalanan, Api Obor Asian Games Dikawal Lima Pesawat Tempur

Batu Bobot

Selain Sendang Dudo, di sebelah api abadi Mrapen juga ada sebuah batu bobot.

Batu bobot yang disebut juga Watu Bobot ini beratnya sekitar 20 kilogram.

Batu ini diyakini merupakan peninggalan Sunan Kalijaga pada abad ke-15.

Konon, siapa saja yang berhasil mengangkat batu ini, semua keinginannya akan terkabul.

Sekarang, tiga objek wisata ini dikelola oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Jawa Tengah.

O iya, di sekitar tempat wisata itu juga sedang dibangun gelanggang olahraga dan fasilitas olahraga lain.

Kalau teman-teman sedang berada di Purwodadi, Jawa Tengah, jangan lupa mampir ke tempat wisata ini, ya!

BACA JUGA: Begini Cara Membawa Api Obor Asian Games dari India Tanpa Padam

Lihat video ini juga, yuk!