Coba Naik Minibus Listrik Tanpa Pengemudi di Gelora Bung Karno, yuk!

By Retno Nurul Aisyah, Kamis, 16 Agustus 2018 | 09:55 WIB
Minibus tanpa pengemudi dengan teknologi 5G di Gelora Bung Karno (KOMPAS.com / RESKA K NISTANTO)

 

Bobo.id – Bobo punya ide oke, nih, untuk libur akhir pekanmu. Yap, kamu bisa menaiki bus mini dengan tenaga listrik yang dikemudikan dengan teknologi 5G!

Bus mini ini bisa kamu naiki gratis di Gelora Bung Karno, Jakarta Selatan, mulai tanggal 18 Agustus hingga 2 September.

BACA JUGA: Selama Asian Games 2018, Ada Bus Tanpa Sopir Berteknologi 5G di GBK

Bus yang Dicas

Tidak cuma smartphone, bus ini juga mengisi daya baterainya dengan melakukan pengecasan.

Pengecasan bus dilakukan selama 7-8 jam yang bisa bertahan 9 jam saat sudah penuh.

Bus ini bisa mengangkut 12 orang dengan formasi 8 kursi duduk dan 4 pegangan berdiri yang telah disediakan.

BACA JUGA: 5G, Jaringan Canggih yang Menggantikan 4G LTE

Bus bernama Navya ini adalah produk yang dikenalkan oleh salah satu penyedia layanan telekomunikasi Indonesia.

Kamu juga bisa mencoba ragam teknologi canggih terbaru yang mereka hadirkan di akhir pecan ini!

Transportasi Masa Depan

Baik di Indonesia atau luar negeri, kendaraan berteknologi 5G tanpa pengemudi sedang banyak dikembangkan, lo!