Fenomena Unik yang Bisa Terjadi di Alam, Namun Tak Banyak Diketahui

By willa widiana, Jumat, 17 Agustus 2018 | 16:15 WIB
Taman bumi atau Geopark Ciletuh Sukabumi yang telah diakui dunia (kompas.com)

Tidak Tenggelam di Laut Mati

Teman-teman pasti sudah tahu kalau laut mati adalah danau dengan kandungan garam tertinggi di dunia.

Kandungan garam yang tinggi di laut mati membuat kita (manusia) tidak akan tenggelam, meski tidak bisa berenang.

Gempa Bumi dan Gempa Es

Indonesia dan Jepang termasuk negara yang rawan gempa bumi. Gempa bumi adalah fenomena alam yang bisa terjadi di mana saja.

Di Islandia ada gempa bumi dan gempa es. Gempa es terjadi saat es di dalam tanah mencair dan membuat tanah terbelah.

Kejadian ini bisa menimbulkan suara dan getaran mirip gempa di dalam tanah. Karena itulah kejadian ini dinama gempa es atau ice quake.