Canggihnya Drone Berbentuk Burung di Tiongkok, Fungsinya Untuk Apa?

By Yomi Hanna, Senin, 20 Agustus 2018 | 17:17 WIB
Drone berbentuk burung di Tiongkok. (Northwestern Polytechnical University)

Kecanggihan Dove

Kalau dilihat dari kejauhan, drone pemantau ini benar-benar terlihat seperti burung, lo.

Ia terbang dengan ‘sayap palsu’ di tubuhnya yang digerakkan dengan motor listrik.

Setiap drone dilengkapi beberapa teknologi canggih seperti kamera definisi tinggi (HD), antena GPS, sistem kontrol penerbangan, dan data dengan kemampuan komunikasi satelit.

BACA JUGA : Selama Asian Games 2018, Ada Bus Tanpa Sopir Berteknologi 5G di GBK

Berguna di Masa Depan

Meskipun skalanya masih kecil, tapi menurut Yang Wenqing, salah satu peneliti di tim Song, teknologi ini memiliki potensi yang baik untuk penggunaan di masa depan.

Nantinya drone ini mungkin memiliki beberapa keuntungan unik untuk memenuhi permintaan drone di bidang militer dan sipil.

Selain teknologi drone, Tiongkok juga menggunakan sistem pengenalan wajah, kecerdasan buatan, kacamata pintar, dan teknologi lainnya untuk memantau 1,4 miliar penduduknya.

Wah, canggih sekali, ya, teman-teman!

Lihat video ini juga, yuk!

 (Teks : Nationalgeographic.co.id/Gita Laras Widyaningrum dan Yomi Hanna)