Bobo.id - Makanan apa yang biasanya teman-teman nikmati saat ulang tahun? Kue tart? Atau nasi tumpeng?
Nasi tumpeng ini jika dilihat memiliki bentuk yang menarik, dan punya lauk pendamping yang banyak, ya, teman-teman.
Nasi tumpeng dan masing-masing lauknya punya makna tersendiri, lo, teman-teman. Cari tahu maknanya, yuk!
Baca Juga : Tumpeng untuk Nenek Sumirah
Rasa Terima Kasih
Dari bentuknya, nasi tumpeng ini sangat menarik, berbentuk kerucut dan menggunakan nasi kuning.
Tapi kenapa ya harus berbentuk kerucut dan memakai nasi kuning?
Bentuk kerucut nasi tumpeng ini ternyata melambangkan rasa terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Warna kuning yang digunakan pada nasinya adalah gambaran warna emas, yang melambangkan kemakmuran.
Baca Juga : Dodongkal, Kue Putu Berbentuk Tumpeng
Tujuh Jenis Lauk
Apakah teman-teman pernah menghitung jumlah lauk yang ada di sekeliling nasi tumpeng?