Meskipun suka memangsa telur, serangga, dan hewan-hewan kecil, luwak lebih doyan makan buah-buahan.
Baca Juga : Mencium Aroma Kopi Bisa Tingkatkan Kemampuan Otak Kita, lo!
Buah-buahan favoritnya, antara lain buah aren (kolang-kaling), kopi, rambutan, duku, nangka, dan lainnya.
Pemencar Biji
Luwak punya kebiasaan makan buah-buahan dengan terburu-buru dan langsung menelan bijinya. Di dalam perut luwak, biji buah-buahan ini tidak bisa dicerna.
Pencernaan luwak hanya bisa menghancurkan kulit dan daging buah. Sedangkan bijinya akan keluar bersama kotoran.
Biji-biji buah yang dikeluarkan bersama kotoran itu akan tumbuh menjadi benih-benih pohon baru. Oleh sebab itu, luwak dikenal sebagai pemencar biji atau penyebar bibit pohon baru di hutan.
Bibit Enau
Salah satu bibit pohon yang tergantung dari luwak adalah bibit pohon aren atau enau.
Menurut penelitian, buah aren yang sudah tua yang sudah melewati perut luwak akan segera berkecambah dan tumbuh menjadi bibit pohon aren.
Kenapa? Ternyata, di dalam pencernaan luwak terdapat zat tertentu yang dapat memicu pertumbuhan bakal tunas biji aren. Biji aren akan tumbuh di tempat-tempat di mana luwak membuang kotorannya.