Wah, Sungai Ini Punya 5 Warna! Dari Mana Asal Warna-warni Itu?

By Iveta Rahmalia, Selasa, 9 Oktober 2018 | 18:40 WIB
Cano Cristales (Mario Carvajal - Creative Commons)

Sungai Cano Cristales ditutup untuk umum dari bulan Januari hingga Mei agar kelestarian alam di sekitar sungai bisa 'beristirahat' dan tidak terganggu.

Akses Menuju Lokasi

Letak sungai Cano Cristales ini sangat terpencil, yaitu di dekat kota La Macarena. Lebar sungai ini sekitar 20 meter dengan panjang 100 meter.

Sayangnya, untuk bisa mencapai sungai ini tidak mudah. Sangat sedikit agen perjalanan yang menawarkan jasa traveling ke sana.

Jika kita ingin ke sana, kita harus lebih dulu naik pesawat dari Kota Bogota yang merupakan ibu kota Kolombia menuju bandara kecil di La Macarena.

Aturan Bagi Wisatawan

Penduduk setempat membuat aturan bagi wisatawan yang datang berkunjung, seperti tidak boleh berenang, menginjak lumut atau alga, dan minum minuman beralkohol di pinggir sungai.

Aturan ini dibuat agar ekosistem sungainya tidak rusak dan sungai Cano Cristales tetap indah dipandang mata.

(Yomi Hanna)

Baca Juga : Wah, Ada Sungai yang Warnanya Biru! Kenapa Bisa Begitu, ya?

Lihat juga video ini, yuk!