Setelah Avengers 4, Apakah Cerita Marvel Cinematic Universe Berakhir?

By Avisena Ashari, Minggu, 14 Oktober 2018 | 10:26 WIB
Avengers: Infinity War (Marvel Studio)

Bobo.id - Teman-teman, apa kalian penasaran dengan kelanjutan cerita superhero di Marvel Cinematic Universe?  Bobo juga, nih.

Kemarin, dua sutradara film Avengers 4 mengunggah sebuah foto misterius di akun Twitter mereka, @Russo_Brothers.

Nampaknya foto ini berhubungan dengan film Avengers 4 karena mereka menuliskan kata wrapped yang merupakan istilah yang digunakan saat kru film selesai melakukan pengambilan gambar.

Kalau teman-teman ingat, beberapa waktu lalu aktor pemeran Captain America, Chris Evans, juga mengatakan kalau proses syuting sudah selesai.

Baca Juga : 4 Cara yang Bisa Dilakukan Avengers untuk Mengalahkan Thanos

Namun, Anthony dan Joe Russo ini memang terkenal pintar menyimpan rahasia dan suka membiarkan penggemar menebak-nebak, teman-teman.

O ya, proses syuting yang baru saja selesai ini merupakan adegan yang diulang proses pengambilan gambarnya, teman-teman.

Nah, menurut Mark Ruffalo yang memerankan Hulk, proses syuting ulang ini bukan hanya digunakan untuk melengkapi adegan sebelumnya.

Melainkan, para sutradara dan pihak Marvel memang bermaksud mengakhiri cerita Avengers di film ini.

Wah, apa artinya cerita Marvel Cinematic Universe akan berakhir?

Baca Juga : 10 Tokoh yang Paling Lama Muncul di Avengers: Infinity War, Apa Jagoanmu Termasuk?