Inilah 9 Hewan Lucu di Dunia Kartun, Siapa Karakter Favoritmu?

By willa widiana, Jumat, 19 Oktober 2018 | 10:33 WIB
White Rabbit & March Hare (disney.wikia.com)

Daffy Duck ( Creative Commons - Friz Freleng)
6. Daffy Duck

Hewan lucu di dunia kartun berikutnya bernama Daffy Duck. Ia merupakan bebek berbulu hitam dengan segaris warna putih di lehernya.

Daffy Duck digambarkan sebagai bebek yang punya banyak karakter. O iya, tokoh kartun ini muncul pada tahun 1940-an.

Baca Juga : Sering Dikira Sama, Inilah Perbedaaan Manga, Anime, dan Kartun

7. Bugs Bunny

Bugs Bunny adalah seekor kelinci yang gemar makan wortel. Ia digambarkan sebagai kelinci cerdas dan banyak akal.

Bugs Bunny punya kaki yang panjang dan tubuh ramping. O iya, karakter Bugs Bunny muncul di tahun 1930-an akhir.

Bugs Bunny (Creative Commons - MSGT Jose Lopez Jr)
8. Tom & Jerry

Di tahun 1940-an, muncul dua tokoh kartun baru. Namanya Tom si kucing dan Jerry si tikus. Teman-teman pasti tidak asing dengan mereka.

Di banyak episode, Tom dan Jerry selalu digambarkan sebagai dua tokoh yang tak bisa akur. Namun, ada beberapa episode yang menceritakan keakuran mereka, lo!

Baca Juga : Yuk, Coba Main Poohsticks! Permainan Seru dari Kartun Winnie The Pooh

9. Woody Woodpecker

Karakter ini terinspirasi dari burung pelatuk. Ia memiliki suara tertawa yang khas. Woody merupakan tokoh yang punya sikap cerdik dan licik.

Woody punya teman yang tak kalah lucu, namanya Wally Walrus. Ia merupakan seorang singa laut yang perfeksionis.

Itulah beberapa hewan lucu di dunia kartun, apakah salah satunya kesukaan teman-teman?

Lihat video ini juga, yuk!