Bobo.id - Filter lucu dari Snapchat, kini bisa kita pakai saat menggunakan webcam di komputer, nih.
Caranya, kita tinggal memasang aplikasi bernama Snap Camera, teman-teman.
Snap Camera ini bisa digunakan saat kita sedang melakukan merekam dengan webcam, video call, sampai merekam saat kita menonton online video game, lo.
Aplikasi Snap Camera ini tersedia untuk komputer dengan sistem operasi Mac maupun Windows.
Baca Juga : Mouse Rusak? Tenang, 3 Aplikasi Ini Bisa Ubah Ponsel Jadi Mouse
Saat membuka aplikasi, akan ada tampilan normal dari webcam komputer kita.
Kemudian, kita bisa memilih berbagai macam filter dari Snapchat, yang ada di Featured Lenses.
Bukan itu saja, ada juga filter yang dibuat oleh orang-orang menggunakan software Lens Studio.
Totalnya, jadi ada ribuan filter yang bisa kita pilih, lo!
Baca Juga : Ingin Belajar Edit Video di Handphone? Yuk, Coba 5 Aplikasi Ini
Menariknya, kamera ini juga bisa terhubung dengan aplikasi lain yang menggunakan web cam.
Cara kerjanya, misalnya ketika kita akan menggunakan aplikasi Skype untuk melakukan video call.
Kita bisa memilih Snap Camera sebagai webcam pada aplikasi ini.
Jadi bisa video call di komputer pakai filter, deh!
Baca Juga : Selfie di Ruang Angkasa? Coba Aplikasi Terbaru NASA di Android, yuk!
Oya, untuk bisa menggunakan kamera ini, kita tidak perlu memiliki akun Snap Chat, teman-teman.
Saat menggunakan aplikasi ini, kita juga bisa memilih filter favorit dengan menekan tanda bintang, jadi mudah saat mau mencarinya lagi.
Kamu bisa mengunduh aplikasi Snap Camera di komputer lewat website resmi Snap Camera, teman-teman.
Baca Juga : Lima Aplikasi Ini Akan Membuat Belajar Bahasa Asing Jadi Lebih Seru!
Lihat juga video ini, yuk!