Oya, dalam kepercayaan agama Hindu, sungai Sarayu ini merupakan sungai yang suci, teman-teman.
Tahun lalu, kota Ayodhya juga berencana memecahkan rekor ini, namun angin berhembus sangat kencang sehingga banyak cahaya lampunya mati.
Kota Ayodhya ini juga merupakan kota suci bagi umat Hindu, teman-teman.
Dalam kepercayaan umat Hindu, Dewa Rama atau Ramachandra lahir di kota ini, dan kembali ke sana dari pengasingannya.
Baca Juga : Kuil-kuil di India Mengurangi Pemakaian Plastik untuk Hormati Dewa
Beberapa kota di Nepal, seperti Kathmandu juga jadi kota yang populer untuk merayakan festival Diwali, lo.
Di Nepal, festival ini juga dikenal dengan nama Tihar. Suku Tharu di Nepal menyebutnya sebagai Sohari.
Bukan hanya India dan Nepal, banyak umat Hindu yang merayakan festival ini juga, lo.
Festival cahaya Diwali benar-benar menakjubkan, ya!
Oya, kalau kamu ingin melihat atau mengikuti perayaan ini, tanggalnya berkisar di bulan Oktober - November, tergantung pada Kalender Hindu.
Baca Juga : Di Balik Upacara Ngaben yang Dilakukan oleh Umat Hindu di Bali