Setelah Festival Diwali, Pencemaran Udara di India Semakin Buruk

By Tyas Wening, Jumat, 9 November 2018 | 20:00 WIB
Ilustrasi Polusi. (Pixabay)

Penduduk Delhi justru terus menyalakan kembang api berwarna-warni yang menimbulkan suara sangat besar dan membuat udara tercemar.

Bahkan pencemaran udara yang diakibatkan dari kembang api tersebut meningkat 5 hingga 6 kali lipat dari batas aman kota Delhi.

Menurut Kedutaan Besar Amerika Serikat di Delhi, polusi kota Delhi setelah festival Diwali mencapai angka 595, teman-teman.

Padahal, udara di kota lain seperti London dan Paris saja hanya mencapai angka 41 dan 52.

Baca Juga : 3 Kota Ini Punya Cara Unik untuk Menjaga Udara di Wilayahnya Bersih

Pencemaran udara yang sudah lebih dari 100 dianggap bisa membahayakan kesehatan manusia.

Akibatnya, tempat-tempat penting di Delhi, seperti India Gate dan Red Fort diselimuti oleh kabut abu-abu yang berbahaya, nih.

Penduduk di sana pun akhirnya harus menggunakan masker untuk menghindari polusi tersebut, selain itu jarak pandang di jalan utama juga menjadi sangat pendek.

Lihat video ini juga, yuk!