11.11 Rupanya Berasal dari Perayaan di Tiongkok, Cari Tahu, yuk!

By Avisena Ashari, Minggu, 11 November 2018 | 14:08 WIB
Jack Ma, CEO situs Alibaba dari Tiongkok (Wahyudin/INASGOC)

Kemudian di awal tahun 2000, banyak promosi khusus untuk hari ini, teman-teman.

Nah, di tahun 2009, Jack Ma, pendiri Alibaba mengubah tren ini menjadi hari berbelanja online.

Saat itu, situs e-commerce Alibaba mengadakan diskon besar-besaran sebagai bagian dari perayaan Hari Lajang.

Karena ada banyak sekali orang yang melakukan pembelian di hari itu, situs e-commerce lainnya mulai mengadakan diskon itu juga.

Baca Juga : Satelit Buatan Tiongkok dan Perancis Diluncurkan, Apa Misinya, ya?

Nah, sekarang, diskon yang besar ini menjadi tren yang meluas ke seluruh dunia.

Di tahun 2016, Jack Ma ingin memperluas perayaan ini, agar banyak usaha lokal yang berkembang.

Sebelum hari 11.11, kini Alibaba juga mengadakan penghitungan mundur dan konser dengan bintang tamu yang terkenal di dunia.

Begitulah mengapa bisa ada perayaan 11.11, teman-teman.

Baca Juga : Inilah Asal Usul Tradisi Bersalaman Saat Kenalan dengan Teman Baru

Lihat video ini juga, yuk!