Fakta 1 – Bukan Ikan dan Bukan Paus
Tidak semua hewan yang tinggal di lautan itu merupakan ikan. Ada beberapa hewan yang bukan jenis ikan, lo.
Misalnya saja bintang laut, kuda laut, singa laut, lumba-lumba, paus, termasuk juga paus orca.
Namun, paus orca juga bukan merupakan paus. Lalu, paus orca masuk dalam klasifikasi apa, Bo?
Baca Juga : Keluarga Paus Orca Dipimpin oleh Neneknya, Apaa Saja Tugasnya?
Nah, paus orca merupakan mamalia laut, sama seperti paus. Namun, paus orca sebenarnya merupakan keluarga lumba-lumba.
Paus orca dijuluki sebagai paus karena mereka memiliki tubuh yang lebih besar daripada lumba-lumba pada umumnya.
Tubuhnya yang besar ini mirip tubuh paus. Itulah sebabnya, paus orca dijuluki sebagai paus walaupun berasal dari keluarga lumba-lumba.
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR