Bobo.id – Teman-teman, saat menatap langit malam, pasti teman-teman akan melihat banyak bintang bertaburan kalau cuaca cerah.
Bintang-bintang itu terlihat berkelap-kelip indah, ya! Apalagi kalau Bulan sedang berada dalam fase purnama.
Wah, lengkap, deh, keindahan langit malam saat itu! Siapa yang tak kagum?
Baca Juga : Ingin Melihat Indahnya Langit Bertabur Bintang? Datang ke 6 Tempat Ini
Bintang adalah salah satu benda langit yang bisa memancarkan cahayanya sendiri, walaupun ada juga beberapa jenis bintang yang tidak bisa bercahaya.
Yap, berdasarkan jenisnya, bintang juga ada bermacam-macam, lo!
Nah, bintang juga merupakan salah satu benda langit yang menyimpan banyak keunikan, teman-teman.
Hmm, apa saja, ya, keunikan dari bintang-bintang di ruang angkasa? Kita simak satu per satu, yuk!
Baca Juga : Tidak Pernah Berpindah Tempat, Inilah Polaris Sang Bintang Utara
Matahari Termasuk Bintang
Kita tinggal di sebuah planet bernama Bumi. Bumi berada dalam area yang disebut tata surya.
Di dalam tata surya, ada beberapa planet lain. Mulai dari Merkurius, Venus, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus.
Ada juga banyak benda angkasa lainnya, seperti satelit, planet kerdil, asteroid, komet, dan lain-lain.
Nah, Bumi dan benda-benda angkasa itu bergerak mengelilingi bintang induk yang ada di tata surya.
Baca Juga : Benda Langit Ini Bercahaya Seperti Bintang Tetapi Mirip Planet
Tahukah teman-teman? Ternyata bintang induk di tata surya kita adalah Matahari, lo. Yap, Matahari itu termasuk bintang.
Bintang Terdekat adalah Matahari
Wah, kalau Matahari itu termasuk bintang, kenapa Matahari bisa terlihat sangat terang, ya?
Padahal bintang-bintang lain hanya terlihat seperti titik-titik kecil di malam hari.
Baca Juga : Sinyal Aneh dari Bintang Ross 128 di Rasi Virgo
Nah, Matahari bisa terlihat besar dan sangat terang itu karena Matahari merupakan bintang yang paling dekat dengan Bumi daripada bintang-bintang lain.
Jarak dari Matahari ke Bumi sekitar 150 juta kilometer, teman-teman.
Karena jaraknya yang dekat itulah, Matahari terlihat sangat besar dan terang.
Karena itu juga, Matahari bisa menyinari Bumi saat siang hari dan membuat Bumi menjadi gelap pada malam hari.
Baca Juga : Sistem Bintang Apep Bisa Memicu Ledakan Dahsyat, Berbahaya atau Tidak?
Kenapa Bintang Lain Terlihat Kecil?
Kalau Matahari sebagai bintang terdekat bisa terlihat sangat terang, berarti teman-teman tahu, kan, kenapa bintang lain terlihat kecil?
Bintang-bintang yang kita lihat di langit malam itu letaknya sangat jauh dari Bumi daripada Matahari.
Bintang yang paling dekat dengan Bumi adalah Matahari. Sedangkan bintang yang paling dekat kedua bernama Alpha Centauri.
Bintang ini berada di rasi bintang Centaurus dan berjarak sekitar 4,3 tahun cahaya dari Bumi.
Baca Juga : Wah, Peneliti Menemukan Bintang yang Mungkin Saudara Kembar Matahari
Bintang yang Paling Terang
Walaupun menjadi bintang dengan jarak terdekat dengan Bumi, tapi Alpha Centauri bukanlah bintang yang paling terang di langit malam.
Bintang yang terlihat paling terang di langit malam bernama Sirius.
Nah, kalau teman-teman merupakan penggemar Harry Potter, teman-teman pasti tidak asing dengan nama Sirius Black, kan?
Yap, nama Sirius Black memang diambil dari nama bintang ini.
Baca Juga : Pegasus di Langit Malam, Rasi Bintang Utara
Sirius memang berarti anjing besar, sama seperti Sirius Black yang bisa berubah menjadi anjing besar!
Bintang Sirius terletak di rasi Canis Major yang berjarak sekitar 8,6 tahun cahaya dari Bumi.
Nah, itulah beberapa fakta menarik tentang bintang. Teman-teman bisa menontonnya di video ini, ya!
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR