O iya, pilihlah sabun yang tidak pedih di mata.
Eits, jangan lupa juga mencuci tangan kita terlebih dahulu sebelum mencoba cara ini, ya.
Teman-teman bisa lakukan cara ini secara rutin agar dapat mencegah mata bintitan di kelopak mata lain.
Cara ini juga dapat membersihkan mata bintitan dari kotoran agar tidak semakin menempel.
Baca Juga : Mata Rusa Kutub Bisa Berubah Warna Sesuai Musim, Kok Bisa, ya?
2. Bersihkan dengan larutan air dan garam
Kalau teman-teman takut sabun itu pedih di mata, ada cara lain untuk membersihkan mata bintitan itu.
Caranya dengan menggunakan air dan garam.
Garam berfungsi sama dengan sabun, untuk membersihkan mata dari debu, kotoran, atau bakteri yang menempel.
Baca Juga : Matahari yang Bersuhu Panas Bisa Mendingin dan Menjadi Bola Kristal
3. Pakai kantong teh hangat
Apakah setiap hari mamamu membuatkan teh?
Nah, jika iya jangan dibuang dulu kantung tehnya karena bisa bermanfaat untuk mengompres mata yang bintitan.
Teman-teman, bisa menggunakan kantung teh apapun untuk mengompres, tapi teh hitam diyakini memiliki sifat antibakteri yang lebih tinggi dibanding teh lainnya.
Kantung teh yang sudah dicelupkan di air hangat bisa didinginkan terlebih dulu, kurang lebih selama 1 menit.
Baca Juga : Gerakan Ular Sangat Cepat, Lebih Cepat dari Kedipan Mata Manusia, lo!
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Sepdian Anindyajati |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR