Hujan tersebut adalah hujan makanan yang diinginkan dan dibutuhkan oleh warganya.
Bahkan karena kota ini selalu dihujani dengan makanan yang dibutuhkan warganya, kota Chewandswallow tidak mempunyai pusat perbelanjaan atau toko makanan, lo.
Penduduk kota hanya mengandalkan hujan makanan yang turun di kotanya untuk mendapatkan makanan yang diinginkan.
Tapi setelah itu terjadi hal yang tidak diinginkan, nih, teman-teman, yaitu hujan makanan yang turun tidak mengikuti apa yang diinginkan oleh penduduk kota.
Baca Juga : Daftar Film Animasi yang Memenangkan Piala Oscar, Ada Film Favoritmu?
Misalnya ada satu hari hujan hanya menurunkan keju atau brokoli terus menerus saja.
Karena hujan makanan yang turun semakin tidak terkendali dan menyebakan berbagai bencana di kota Chewandswallow, maka memaksa para penduduk untuk pindah.
Wah, sepertinya menarik, ya, buku yang ditulis oleh Bu Judi Barrett.
Apakah teman-teman pernah membaca salah satu buku yang ditulis oleh Bu Barrett? Membaca buku bisa menambah imajinasi kita, lo.
Mungkin saja dengan banyak membaca buku, teman-teman bisa menjadi penulis buku seperti Ibu Barrett. #AkuBacaAkuTahu
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR