Yap, kita bisa menyaksikan indahnya Supermoon pada 19 Februari nanti.
Bulan akan berada dalam jarak terdekat dengan Bumi untuk tahun ini, yaitu sekitar 356.000 kilometer.
Hal ini membuat Bulan akan terlihat lebih besar daripada biasanya sehingga kita bisa mengamatinya lebih jelas lagi.
Hati-hati, jangan sampai termakan hoaks, ya, teman-teman. Supermoon tidak akan mengakibatkan bencana di Bumi.
Supermoon mungkin akan membuat pasang air laut dan teman-teman yang berada di dekat pantai harus tetap berhati-hati.
Baca Juga : Fenomena Supermoon Juga Memengaruhi Laut dan Satwa di Dalamnya, lo!
Namun, jangan khawatir, Supermoon tidak akan membuat bencana alam yang besar.
Titik Tertinggi Merkurius
Merkurius merupakan planet yang berada paling dekat dengan Matahari.
Hal ini membuat Merkurius sering terlihat berdekatan dengan Matahari di langit.
Nah, pada 25 Februari nanti, Merkurius akan berada di titik tertingginya di langit sekaligus menjadi titik terjauhnya dari Matahari.
Baca Juga : Di Planet Merkurius, Satu Hari Berjalan Lebih Lama Daripada Satu Tahun
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR