Bobo.id - Teman-teman pernah mendengar tanaman bernama sirih?
Daun tanaman sirih sejak dulu terkenal punya berbagai manfaat untuk kesehatan dan menjadi hal penting dalam budaya Indonesia, lo.
Daun sirih memiliki aroma yang khas karena memiliki minyak esensial, yaitu fenol dan terpen.
Kandungan ini juga bermanfaat sebagai antiseptik yang mempunyai sifat antibakteri.
Selain itu, daun sirih juga memiliki kandungan vitamin A, B1, B2, protein, sodium, iodin, dan asam nikotinat yang bermanfaat untuk kesehatan.
Baca Juga : Mengunyah Sirih, Tradisi Menginang yang Membuat Gigi Menjadi Kuat
Apa saja, ya, manfaat daun sirih?
Menyembuhkan Luka Bakar
Daun sirih mengandung antioksidan yang cukup tinggi, nih, teman-teman.
Antioksidan di dalam daun sirih ini bisa mempercepat penyembuhan luka, termasuk luka bakar, karena mengurangi kadar oksidatif dalam tubuh.
Saat sedang mengalami luka bakar, seseorang juga mengalami stres oksidatif yang bisa menghambat proses penyembuhan luka.
Stres oksidatif adalah kondisi di mana jumlah radikal bebas di tubuh kita melebihi batas.
Akibatnya, proses oksidasi sel-sel normal dalam tubuh kita semakin tinggi dan menimbulkan kerusakan yang lebih banyak.
Nah, dengan kadar antioksidan yang tinggi, daun sirih bisa mengurangi pertumbuhan jumlah radikal bebas dan mempercepat penyembuhan luka bakar.
Baca Juga : Pernah Lihat Wasabi yang Jadi Pelengkap Sushi? Ternyata Harganya Mahal, lo!
Menurunkan Tekanan Darah
Antioksidan sepertinya menjadi jagoan dalam daun sirih karena dengan adanya antioksidan, daun sirih juga bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah.
Antioksidan yang dimiliki daun sirih tidak hanya berfungsi untuk melawan stres oksidatif yang menyebabkan luka bakar lebih lama untuk sembuh saja, lo.
Stres oksidatif juga bisa menyebabkan berbagai penyakit berbahaya lainnya, seperti penyakit jantung.
Hal ini disebabkan karena adanya lemak jahat di dalam tubuh dan tekanan darah yang tinggi.
Nah, daun sirih merah dan hijau bisa membantu untuk menurunkan tekanan darah dan meningkatkan kolesterol baik dalam tubuh yang berguna untuk jantung, lo.
Menjaga Kesehatan Gigi dan Mulut
Beberapa daerah di Indonesia, seperti di Papua, Nusa Tenggara, Sumatra, dan Sulawesi, ada tradisi untuk mengunyah sirih yang disebut menginang atau menyirih.
Baca Juga : Simbiosis Mutualisme Kantung Semar dan Laba-laba, Kok Bisa, ya?
Tradisi ini dipercaya bisa memperkuat gigi dan menjaga mulut tetap sehat, lo, teman-teman.
Hal ini disebabkan karena dengan mengunyah daun sirih dan biji pinang, maka bisa membantu produksi air liur.
Air liur punya beragam jenis protein dan mineral untuk menjaga kekuatan gigi, mencegah penyakit gusi, dan penyakit mulut lainnya.
Air liur bisa membersihkan gusi dari sisa makanan atau kotoran yang menempel.
Air liur juga bisa membantu pencernaan kita agar lebih mudah mengikat dan melembutkan makanan.
Menjaga Saluran Pencernaan
Daun sirih ternyata juga bisa membantu menjaga saluran pencernaan kita dengan cara meningkatkan produksi lendir yang melindungi kesehatan saluran cerna.
Produksi lendir ini akan mencegah terjadinya luka pada dinding usus dan lambung yang bsia terjadi karena berbagai hal.
Baca Juga : Lalat Juga Tidur, lo! Bagaimana dan di Mana Lalat Tidur? #AkuBacaAkuTahu
Sebelumnya, Bobo sudah menuliskan, nih, kalau daun sirih bisa membantu memproduksi air liur yang membantu kita lebih mudah mengikat dan melembutkan makanan.
Nah, kalau makanan yang kita telan sudah lembut, maka hal ini membantu kerja saluran cerna menjadi lebih ringan, teman-teman.
Akibatnya, kita akan terhindar dari sembelit atau diare, dan membantu usus menyerap nutrisi serta mineral penting untuk kesehatan.
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR