Sedangkan saat musim dingin berlangsung, kambing gunung akan kembali ke puncak gunung yang tinggi untuk bertahan hidup di musim dingin yang panjang.
O iya, kambing gunung tetap bisa bertahan hidup saat musim dingin karena mereka memiliki bulu yang tebal, lo, teman-teman.
Apa Rahasia Kemampuan Kambing Gunung?
Teman-teman pasti bertanya-tanya, bagaimana kambing gunung bisa menjadi pemanjat yang sangat andal.
Baca Juga : Tokek Bisa Berjalan di Atas Air Tanpa Tenggelam, Apa Rahasianya, ya?
Bahkan untuk naik ke puncak gunung atau tebing yang terjal, kambing gunung bisa menarik tubuhnya hanya dengan menggunakan satu kuku jarinya, lo.
Selain itu, kambing gunung juga dapat memanjat di sudut yang sangat terjal, yaitu di sudut lebih dari 60 derajat.
Kemampuan memanjat yang dimiliki oleh kambing gunung ini berasal dari tulang kaki mereka, teman-teman.
Source | : | Business Insider,brittanica.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR