Tapi tenang saja, teman-teman. Meskipun nama garis putih ini terdengar serius dan berbahaya, sebenarnya garis putih di kuku tidak berbahaya, kok.
Garis putih bisa muncul di kuku karena beberapa sebab, misalnya karena adanya trauma ringan atau sedang pada kuku yang sedang tumbuh.
Ketika terdapat garis putih di kuku, beberapa orang tidak menyadari proses munculnya garis putih ini, karena pertumbuhan kuku berlangsung dengan lambat.
Hal ini kemudian menyebabkan mereka tidak menyadari trauma atau cidera yang pernah terjadi pada kuku beberapa waktu sebelumnya.
Baca Juga : Mengapa Manusia Punya Garis-Garis di Telapak Tangan? Cari Tahu, yuk!
Selain karena trauma atau cedera, munculnya garis putih di kuku juga bisa disebabkan oleh faktor lainnya, lo, misalnya ada infeksi ringan pada kuku atau alergi pada obat tertentu.
Kalau teman-teman sedang mengonsumsi suatu obat dan muncul garis putih ini, maka bisa jadi merupakan reaksi dari obat itu atau teman-teman tidak cocok dengan obat tersebut.
Garis Putih Juga Bisa Menjadi Tanda Penyakit Tertentu
Leukonychia biasanya lebih banyak muncul di kuku jari tangan dibandingkan kuku jari kaki, nih, teman-teman.
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR