Bobo.id - Flamingo mempunyai kebiasaan yang unik, teman-teman, yaitu bisa berdiri tegak menggunakan satu kakinya saja.
Padahal flamingo memiliki kaki yang kurus dan panjang, tapi bisa menopang tubuh flamingo, bahkan saat sedang tidur sekalipun.
Perilaku unik flamingo ini kemudian membuat para peneliti penasaran kenapa flamingo hanya menggunakan satu kakinya untuk berdiri.
Sekelompok peneliti dari Amerika Serikat kemudian melakukan penelitian menggunakan tubuh flamingo yang sudah mati.
Baca Juga : Wah, Seekor Orca Berenang Mendekati Kamera Peneliti dan Memberi Ikan!
Dari penelitian yang dilakukan, para peneliti mendapatkan beberapa hasil terkait dengan perilaku unik yang dilakukan oleh flamingo, teman-teman.
Alasan Flamingo Berdiri di Satu Kaki
Penelitian ini dilakukan oleh Profesor Young Hui Chang dari Georgia University of Technology di Atlanta, Amerika Serikat dan Lena Ting dari Emory University di Atlanta.
Dalam melakukan penelitian ini, Profesor Young Hui Chang dan Lena Ting mencoba untuk membuat mayat flamingo yang mereka gunakan dalam penelitian untuk berdiri menggunakan dua kaki.
Baca Juga : Kenapa Hewan Nokturnal Dianggap Menakutkan, ya? #AkuBacaAkuTahu
Hasilnya, flamingo tersebut justru terjatuh, lo, berbeda saat mereka mencoba untuk membuat flamingo berdiri menggunakan sebelah kakinya saja.
Saat kedua peneliti ini membuat flamingo berdiri dengan menggunakan satu kakinya saja, flamingo justru dapat berdiri dengan tegak, lo.
Ternyata, alasan flamingo berdiri menggunakan satu kaki saja adalah untuk penghematan energi, teman-teman.
Ketika berdiri menggunakan satu kaki saja, flamingo tidak mengeluarkan energi sama sekali, lo.
Baca Juga : Selalu Mengatupkan Cangkangnya, Bagaimana Cara Kerang Makan, ya? #AkuBacaAkuTahu
Berbeda halnya jika berdiri menggunakan dua kaki, maka flamingo justru akan mengeluarkan lebih banyak energi.
Ini Dia Rahasia Flamingo Bisa Berdiri dengan Satu Kaki
Flamingo juga dianggap hewan yang hebat, nih, teman-teman, karena meskipun hanya menggunakan satu kaki, mereka tetap dapat melakukan berbagai aktivitas, seperti membersihkan diri dan makan.
Baca Juga : Hewan-Hewan Ini Dianggap Sebagai Pemburu yang Andal, Ada Apa Saja? (Bagian 2)
Nah, dari penelitian yang dilakukan oleh profesor Young Hui Chang dan Lena Ting, mereka juga akhirnya berhasil mengetahui rahasia bagaimana flamingo dapat berdiri dengan satu kaki, nih, teman-teman.
Coba teman-teman tebak, di manakah letak lutut flamingo? Pasti teman-teman akan menjawab kalau lututnya ada di bagian tengah kaki flamingo yang panjang.
Wah, sayang sekali jawabannya masih salah, teman-teman.
Saat teman-teman melihat kaki flamingo yang panjang, sebenarnya yang teman-teman lihat hanyalah betis, kaki, dan pergelangan kaki saja, lo.
Baca Juga : Buaya dan Singa Termasuk Apex Predator, Apa Itu Apex Predator?
Lalu di mana letak lutut flamingo, Bo?
Lutut flamingo ternyata berada di bawah bulu tubuhnya dalam posisi terlipat, yang berada di tempat di mana kita membayangkan tempat tersebut adalah pinggulnya.
Inilah rahasia dari kebiasaan berdiri tegak dengan satu kaki yang dimiliki flamingo.
Nah, saat flamingo berdiri dengan satu kakinya yang tegak, sendi-sendi yang ada di kaki flamingo akan terkunci dengan rapat satu sama lain.
Baca Juga : 5 Hewan Betina Paling Cantik di Dunia, Lihat Kecantikannya, yuk!
Saat berdiri dengan satu kaki, flamingo terlihat sangat stabil dengan sangat sedikit gerakan, lo.
Meskipun aktivitas yang dilakukan flamingo terlihat sebagai aktivitas yang sangat sederhana, ternyata hal ini merupakan sebuah proses yang sangat aktif.
Sistem saraf akan secara konstan merasakan getaran tubuh saat berdiri dan melakukan koreksi dengan mengaktifkan otot.
Baca Juga : Kenapa Kucing Bisa Ingat Tempat yang Jauh dan Sudah Lama Tidak Ia Datangi?
Jadi, karena adanya interaksi dari berbagai sendi dan otot yang bergerak sedemikian rupa, maka flamingo akan menekannya hingga tidak bergerak sama sekali.
Hal inilah yang membantu flamingo untuk berdiri dengan tegak walaupun hanya menggunakan satu kaki saja.
Baca Juga : Ditemukan Makhluk Mirip Belut dengan Gigi Mirip Manusia, Hewan Apa, ya?
Tonton video ini, yuk!
Source | : | Howstuffworks,The Conversation,wonderopolis.org |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR