Penguin Albino harus Mendapatkan Perawatan Khusus
Kondisi albinisme penguin ini diketahui ketika ia menetas, yaitu memiliki iris mata berwarna merah muda, berbeda dengan penguin normal yang memiliki iris mata berwarna cokelat gelap atau hitam.
Sebelum diperlihatkan kepada para pengunjung kebun binatang, penguin albino harus mendapatkan perawatan khusus karena kondisinya yang langka, teman-teman.
Ini karena hewan yang mengalami kondisi albino mempunyai pigmen yang kurang dan bisa berdampak pada kondisi tubuhnya.
Contohnya adalah iris mata yang warnanya tidak segelap penguin lain. Ini membuatnya akan lebih rentan terhadap cahaya matahari.
Baca Juga : Bagaimana Hewan Melindungi Kulitnya dari Sinar Matahari? #AkuBacaAkuTahu
Kekurangan pigmen pada hewan juga akan memengaruhi kemampuan mencari makan dan kemampuan sosialnya, terutama di alam liar.
Hal ini bisa saja terjadi pada kawanan penguin. Penguin yang masih berusia anak-anak hingga remaja memiliki bulu yang masih putih, sementara bulu lainnya yang berwarna hitam akan muncul ketika mereka beralih dari usia remaja menuju dewasa.
Penguin yang memiliki kondisi albino dengan bulu yang sepenuhnya putih kemungkinan besar akan ditolak oleh penguin lainnya, nih, teman-teman.
Source | : | IFL Science |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR