Salah satunya adalah gunung berapi Tharsis yang lebih besar dari gunung berapi di Bumi dan diperkirakan meletus sekitar dua miliar tahun yang lalu.
Selain Olympus Mons, tiga gunung berapi lainnya di Mars yang tinggi adalah Ascraeus Mons, Pavonis Mons, dan Arsia Mons.
Kutub Utara dan Selatan
Planet Mars juga memiliki kutub utara dan selatan yang dilapisi oleh es, nih, teman-teman.
Dua daerah di kutub ini juga memiliki suhu yang dingin saat musim dingin sedang berlangsung, hingga membuat karbon dioksida di planet Mars mengembun dari atmosfer dan menjadi es di permukaan.
Baca Juga : Penemuan Baru! Galaksi Kerdil Dekat Bimasakti Ini Disebut Fosil Hidup
Sedangkan saat musim panas, dua kutub di planet Mars ini memiliki kondisi yang berbeda satu sama lain.
Saat musim panas berlangsung, karbon dioksida yang membeku di musim dingin akan menyublim dan kembali ke atmosfer.
Karbon dioksida yang sempat membeku di kutub utara Mars akan menghilang seluruhnya dan hanya menyisakan lapisan tipis es.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | space.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR