Sedangkan saat pesawat mulai lepas landas dan bergerak, beban statis tadi berubah menjadi beban dinamis, nih, teman-teman.
Beban dinamis artinya beban yang ditimbulkan ketika benda di kabin bergerak yang disebabkan oleh perbedaan gravitasi saat persawat bergerak.
Nah, perbedaan nilai beban inilah yang menjadikan bawang bawaan penumpang di dalam kabin dibatasi maksimal tujuh kilogram saja, teman-teman.
Pembatasan berat barang bawaan ini juga dimaksudkan untuk memastikan keselamatan penumpang, lo.
Baca Juga : Mau Naik MRT Jakarta? Pastikan Tidak Mengenai Garis Kuning Ini
Pesawat yang sedang mengudara bisa saja mengalami turbulensi atau guncangan, baik guncangan yang keras maupun pelan.
Kalau beban yang ditopang oleh kabin pesawat terlalu berat, maka dikhawatirkan bagasi kabin bisa roboh dan barang di dalamnya jatuh menimpa penumpang.
O iya, sebenarnya beban maksimum yang bisa ditopang oleh bagasi kabin sudah diperhitungkan berkali-kali lipat dari yang tertulis, tapi kapasitas maksimum diberlakukan karena adanya perbedaan nilai beban saat pesawat berhenti maupun bergerak.
Source | : | Quora |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR