Memotret Nebula dari Halaman Belakang Rumahnya
Foto nebula yang milik Ibu Dean berhasil memenangkan kontes foto yang diadakan oleh NASA, nih, teman-teman.
Uniknya, Ibu Dean tidak mengambil foto nebula tersebut menggunakan teleskop yang canggih dari observatorium atau tempat mengamati ruang angkasa lainnya, lo.
Foto nebula yang dihasilkan Ibu Dean diambil menggunakan teleskop sederhana dari halaman belakang rumahnya, teman-teman.
Nebula sendiri merupakan awan antarbintang yang terdiri dari debu, gas, serta plasma, tapi kadang juga bisa terbentuk dari ledakan bintang super besar.
Baca Juga : Tak Hanya di Bumi, Kita Juga Bisa Mengetahui Laporan Cuaca di Mars
Faktor lain yang membentuk nebula adalah ketika bintang atau matahari kehabisan bahan bakarnya hingga menyebabkan bintang terus membesar dan melemparkan angin bintangnya dalam jumlah besar.
Nah, nebula yang berhasil difoto oleh Ibu Dean ini jaraknya cukup jauh dari Bumi, lo, yaitu sekitar 5.000 tahun cahaya.
Butuh Waktu Lama untuk Mendapatkan Foto Nebula
Kalau teman-teman ingin memotret bintang-bintang di langit dengan jelas, kita cukup pergi ke tempat yang minim cahaya dan memotretnya saja.
Namun untuk memotret nebula, ternyata Ibu Dean butuh waktu yang cukup lama, lo, teman-teman.
Source | : | Kompas.com,Daily Mail,The Independent,NASA |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR